Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

settia

Kiat Membentuk Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah yang Profesional

Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah

Setiap orang pasti menginginkan seorang pekerja atau petugas yang bagus dan profesional, termasuk tenaga perpustakaan. Namun, faktanya tenaga perpustakaan kita masih minim dan jauh dari harapan. Lalu bagaimana caranya agar tenaga pustaka profesional?

Setiap perpustakaan sekolah/madrasah mestinya memiliki sekurang-kurangnya satu tenaga perpustakaan sekolah/madrasah yang berkualifikasi SMA atau yang sederajat dan bersertifikat kompetensi pengelolaan perpustakaan sekolah/madrasah dari lembaga yang ditetapkan oleh pemerintah.

Kualifikasi tenaga perpustakaan sekolah/ madrasah sudah bisa dikatakan mendekati baik, karena permendiknas ini telah memberikan syarat yang cukup relevant dengan keadaan perpustakaan sekolah/ madrasah saat ini, jika syarat-syarat ini bisa terpenuhi di perpustakaan sekolah/ madrasah maka untuk pengembangan perpustakaan bisa lebih optimal. 

Karena sejauh ini pengembangan perpustakaan dengan tenaga seadanya saja maka hasilnya juga biasa-biasa saja, tetapi jika dilakukan dengan tenaga yang profesional maka hasilnya juga maksimal. 

Untuk mengembangkan orang yang dipercaya mengelola perpustakaan harus bisa memiliki kemampuan manajerial; yaitu ada kemampuan merencanakan (plan) dengan baik, program apa saja yang akan dipersiapkan untuk satu tahun ke depan, baik jangka pendek maupun jangka panjang.

Setelah perencanaan pengelola harus bisa melaksanakan (act) rencana-rencana yang sudah dibuat, tentunya pelaksanakan harus diawasi dengan ketat, dan evaluasi merupakan hasil akhir dari perencanaan, pelaksanaan. Sekiranya ada ketidaksesuain antara perencanaan dan pelaksanaan maka harus ada evaluasi untuk perbaikan saat itu juga atau di masa depan.

Tenaga perpustakaan sebaiknya dilatih dan diikutkan pelatihan-pelatihan secara berkala, agar pengetahuan dan pengalamannya berkembang. Karena jelas semua sekolah menginginkan adanya perkembangan dari setiap tenaga yang ada di sekolah, termasuk tenaga perpustakaan. Selain itu juga bisa melalui membaca buku tentang perpustakaan.

Demikianlah Membentuk Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah yang Profesional. Semoga bermanfaat!

Posting Komentar untuk "Kiat Membentuk Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah yang Profesional"